Lewat Spanduk Ini Warga Anambas Bisa Sampaikan Aspirasi ke Bupati

Berita807 Views

KEPRIPOS.COM (KPC),ANAMBAS – Menjelang satu tahun kepemimpinan Abdul Haris-Wan Zuhendra menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Anambas pada 17 Februari 2017 mendatang, masyarakat Anambas menitipkan harapannya melalui sebuah spanduk.

Harapan-harapan itu ditulis lewat sehelai kain putih yang membentang di samping kiri pagar halaman kantor Bupati Anambas.

Seperti harapan yang ditulis Halida.

Ia mengharapkan adanya dokter anak dan dokter kandungan di Anambas berikut dengan bubuhan tandatangannya. Ia juga menyampaikan permintaan tenaga honor untuk dinaikkan statusnya menjadi Pegawai Tidak Tetap (PTT).

Spanduk berisi tulisan penuh harapan ini pun menjadi perhatian warga yang melintas di jalan Imam Bonjol Kelurahan Tarempa itu.

“Isinya bermacam-macam. Ini yang agak lain. Isinya jangan cuma janji majukan Anambas, bebas dari korupsi sampai peningkatan layanan telekomunikasi,” ujar Arfan seorang warga Tarempa usai melihat spanduk tersebut Kamis (16/2/2017).

Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakab Anambas, Robi Sanjaya mengatakan, pemasangan spanduk yang sudah terpasang sejak dua hari itu, merupakan rangkaian menjelang satu tahun kepemimpinan Abdul Haris Wan  Zuhendra pada Jum’at (17/2) mendatang.(**)