BP Batam Tak Kunjung Respon Lahan Lapas Wanita

Berita69 Views

KEPRIPOS.COM (KPC), TANJUNGPINANG – Hingga saat ini BP Batam belum memberi jawaban atas permintaan lahan untuk pembangunan Lembaga Pemasyarakatan Wanita di Batam. Padahal pengadaan lapas tersebut sangat mendesak. Mengingat kondisi lapas saat ini sudah melebihi kapasitas.

“Untuk Lapas Wanita belum ada jawaban dari BP Batam. Kami mengajukan lahan seluas lima hektare” kata Kasubag Humas Kanwil Kemenkumham Kepri, Rinto Gunawan, Kamis (02/03/2017).

Lapas wanita nantinya sebagai salah satu upaya pemusatan secara keseluruhan narapidana wanita di seluruh Provinsi Kepri. Karena Jumlah tahanan wanita mengalami peningkatan. Data Kanwil Kemenkumham Kepri terdapat sekitar 219 lebih tahanan.

Sebagai upaya strategi menggesa agar cepat terealiasi pembangunan lapas wanita, Kawil telah melantik kepala Lapas Wanita dan anggota struktural, meski belum ada kantornya.

Dia menyebutkan, dua masalah pengajuan pembangunan ini tak lepas dari over kapasitas lapas yang ada. Termasuk perlunya pembangunan Lapas Natuna karena biaya yang membengkak untuk mengantarkan tahanan dari Natuna yang akan diserahkan ke Lapas di Tanjungpinang.

“Untuk Lapas di Natuna sudah kita ajukan beberapa tahun lalu. Tapi sampai sekarang Kementerian Hukum dan HAM belum mengalokasikan anggaranya,” tutup Rinto. (*)

Leave a Reply