KEPRIPOS.COM (KPC), Jakarta — Brendan Rodgers mengaku bahwa dirinya sudah hafal gaya main Luis Suarez di lapangan namun tak berani menjamin apakah pengetahuan itu bisa benar-benar membantunya saat memimpin Glasgow Celtic menghadapi Barcelona di Camp Nou.
Rodgers pernah bekerja selama dua musim bersama Suarez di Liverpool. Dalam masa itu, Suarez menjelma jadi mesin gol andalan Rodgers. Kini, Rodgers harus siap mengantisipasi serbuan dari Suarez yang memperkuat Barcelona.
“Suarez adalah striker yang hebat dan ketika menambahkan Neymar plus Lionel Messi yang kemungkinan merupakan pemain terbaik sepanjang masa, maka itu berarti kami akan menghadapi sebuah laga besar,” kata Rodgers seperti dikutip dari Scotsman.
Rodgers pun tak bisa menjawab jelas apakah kebersamaannya selama dua tahun akan membantunya menemukan kelemahan Suarez dan meredamnya selama 90 menit laga berlangsung.
“Apakah kebersamaan saya membantu saya mengenal Luis Suarez dengan baik? Ya dan tidak. Saya tahu trik yang sering digunakan, saya tahu pergerakannya, dan tahu segalanya tentang dia.”
“Namun saya tak berada di atas lapangan permainan untuk membantu para pemain ketika Luis Suarez datang, itulah permasalahannya,” kata Rodgers.
Karena itulah Rodgers berusaha memaksimalkan waktu persiapan untuk membuat para pemainnya memahami karakter permainan Suarez.
“Saya bisa memberikan banyak masukan dalam masa persiapan sambil berharap bahwa kami beruntung di laga itu. Tentunya kami juga harus tetap tenang dan menikmati laga.”
“Yang pasti, saya terus berusaha memberikan informasi untuk membantu tim saya,” tutur Rodgers.
Rodgers sendiri tak terlalu fokus pada menang-kalah di laga ini. Baginya, yang terpenting Celtic bermain bagus di laga tersebut.
“Semakin besar tekanan yang ada, maka semakin baik pula kualitas dari pemain kami yang akan muncul di laga tersebut. Hal ini tentu sangat bagus bagi kami.”
“Menang, seri, atau kalah, kami akan menjelma jadi tim yang lebih baik ketika kembali ke Glasgow usai laga ini. Inilah keindahan dari duel ini,” tutur Rodgers.
(CNN INDONESIA.com)