Warga Batam Serbu Disdik Urus Surat Pindah Anak

KEPRIPOS.COM (KPC), BATAM – Ratusan masyarakat berbondong-bondong mengurus surat pindah rayon SD dan SMP di Gedung Gurindam Kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam di Sekupang.

Warga tersebut mengurus surat pindah rayon anak-anaknya, baik yang masih SD dan SMP dengan alasan masing-masing.

Kebanyakan warga ini ingin pulang kampung atau menyekolahkan anaknya di kampung.

Ratmi yang sudah selesai mengurus surat pindah ketika dijumpai mengatakan, ia mengurus surat pindah karena akan menyekolahkan anaknya di kampung halaman, Balikpapan.

Suaminya sudah tidak bekerja lagi di Batam, sehingga mau tidak mau, mereka terpaksa mengambil keputusan, pulang kampung.

“Iya Pak, mau bagaimana lagi, suami saya sudah hampir setahun tidak bekerja, semenjak pengurangan karyawan galangan kapal di Tanjunguncang,” ujar Ratmi

Ratmi menjelaskan, ia mengurus surat pindah dari pukul 09:00 dan sekitar pukul 11:00 surat pindah anaknya baru selesai karena antre. “Memang banyak, rata-rata mengurus surat pindah semuanya tadi, banyak yang pulang kampung,” katanya.

Tince, wanita lain juga mengurus surat pindah karena hendak menyekolahkan anaknya di kampung, Medan. Alasannya juga sama, sang suami sudah habis masa kontrak kerja dan tidak dapat pekerjaan lagi sejak Januari 2017. Mereka sekeluarga memutuskan pulang kampung daripada di Batam tak ada kepastian.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Muslim Bidin mengatakan, kepengurusan surat pindah rayon memang sudah mulai dilayani dari pukul 09:00 di Gedung Gurindam Disdik.

Sementara untuk jumlah data yang mengurus belum diketahui karena masih dalam proses pelayanan. Orangtua yang sedang mengurus surat pindah rayon kebanyakan dari SD dibandingkan SMP. (*)

Leave a Reply