KEPRIPOS.COM (KPC), Jakarta — Polda Metro Jaya menangkap lima orang yang diduga menganiaya penumpang bus TransJakarta, Andrew Budikusuma, 23 tahun, pekan lalu.
Penganiayaan terjadi sekitar pukul 20.30 WIB saat Andrew menumpang TransJakarta dari Halte Kuningan Barat menuju Halte Pluit. Para penganiaya masuk ke dalam bus dan berteriak ‘Ahok’ sebelum mengeroyok Andrew.
Kelima orang penganiaya yang dibekuk itu berinisial MA (32 tahun), HBP (27), AR (21), DS (21), dan S (17). Mereka diringkus di Tambora, Jakarta Barat, Kamis dini hari (1/9).
“Dua pelaku lainnya masih dikejar,” kata Kepala Subdirektorat Reserse Mobil Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Budi Hermanto seperti dilansir Antara.
Sebelum melakukan penangkapan, polisi menganalisis CCTV yang merekam aksi para pelaku saat menganiaya Andrew di halte kawasan Senayan, Jakarta Selatan.
Polisi juga menyita pakaian yang dikenakan para tersangka ketika mengeroyok Andrew.
Motif penyerangan hingga kini masih didalami polisi. Para pelaku tengah diinterogasi oleh penyidik Kepolisian.
Andrew sendiri mengalami luka pada bagian wajah, telinga, dan mulut. Ia sempat melawan dengan memukul salah satu pelaku dengan botol vitamin.
Andrew kemudian melaporkan kejadian yang ia alami kepada Polda Metro Jaya.
(CNN INDONESIA.com)