Arsenal ‘Bantu’ Monaco Kalahkan Tottenham

Olahraga110 Views

KEPRIPOS.COM (KPC), Jakarta — Pelatih AS Monaco, Leonardo Jardim, menyebut Arsenal turut membantu keberhasilan timnya mengalahkan Tottenham Hotspur dalam fase grup Liga Champions di Stadion Wembley, Rabu (14/9) waktu setempat.

Pengalaman mengalahkan Arsenal dua musim lalu ternyata menjadi bekal berarti bagi AS Monaco untuk meraih kemenangan 2-1 atas Tottenham.

Dua gol kemenangan Monaco masing-masing disumbangkan Bernardo Silva (15′) dan Thomas Lemar (31′). Sementara gol balasan tim tuan rumah dicetak Toby Alderweireld di pengujung babak pertama.

Monaco sebelumnya pernah berjaya di London dengan mengalahkan Arsenal 3-1 untuk memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Menurut Jardim, pengalaman inilah yang turut membantu Monaco meraih hasil positif atas Spurs.

“Kami ingin menghentikan transisi lawan kami, yang merupakan area kekuatan mereka. Secara mental, kami telah mempersiapkan diri dengan memikirkan kemenangan atas Arsenal (di musim 2014-15).

Raihan tiga poin di Wembley mengantar Monaco ke puncak klasemen sementara Grup E dengan torehan 3 poin. Sementara CSKA Moskow dan Bayer Leverkusen yang bermain imbang 2-2 berada di peringkat kedua dan ketiga.

Hasil positif atas Spurs menambah rekor bagus Monaco dalam tujuh laga terakhir. Tim berjuluk Les Rouges et Blancs itu telah mengemas enam kemenangan dan satu hasil seri dari berbagai kompetisi.

Musim ini, Monaco juga menegaskan ambisinya untuk merebut takhta juara Liga Perancis dari Paris Saint-Germain. Ini dibuktikan dengan kemenangan menyakinkan atas PSG dengan skor 3-1.

 

(CNN INDONESIA.com)

Leave a Reply